Dari Rak ke Hati : Pustakawan Universitas Bengkulu Sebarkan Semangat Literasi Lewat Donasi Buku

Buku karya pustakawan UNIB angkat peran strategis perpustakaan keliling dalam memperluas akses literasi dan pengetahuan masyarakat. Sumbangan buku ini menegaskan komitmen pustakawan UNIB dalam memperkaya literatur dan memperluas wawasan tentang layanan perpustakaan keliling di Indonesia.

Senin, 1 Desember 2025

UPA Perpustakaan Universitas Bengkulu (UNIB) menerima sumbangan buku berjudul Roda-Roda Literasi Membangun Akses Pengetahuan Lewat Perpustakaan Keliling karya Susialia Fitriani, S.Sos., M.I.Kom., pustakawan UPA Perpustakaan UNIB. Sumbangan tersebut berupa 1 judul dengan 1 eksemplar buku.

Buku ini mengulas secara komprehensif konsep dasar dan fungsi sosial perpustakaan keliling, strategi komunikasi dalam penyelenggaraan layanan literasi, serta tantangan utama dalam implementasi layanan, seperti keterbatasan sarana, koleksi, dan publikasi. Selain itu, dibahas pula berbagai solusi dan strategi penguatan melalui pemanfaatan teknologi digital dan kolaborasi lintas sektor. Buku ini juga menyajikan inspirasi dari praktik-praktik baik di berbagai daerah serta peluang pengembangan perpustakaan keliling di masa depan.

Diharapkan, buku ini dapat menjadi referensi yang bermanfaat bagi pencari informasi dan pemerhati bidang perpustakaan, literasi, serta pengembangan perpustakaan keliling. Buku diterima langsung oleh Kepala UPA Perpustakaan UNIB di Ruang Layanan Administrasi (SF).